2 Cara Cek Kartu KIS Dapat Bantuan Online Lewat HP 2024

Cara Cek Kartu KIS Dapat Bantuan – Seperti diketahui, pemerintah menerbitkan program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN KIS) untuk masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi. Adapun salah satu contoh realisasi program tersebut yaitu dengan hadirnya Bantuan Sosial (Bansos) yang diberikan kepada para peserta.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa bantuan tersebut nantinya hanya diperuntukkan bagi masyarakat miskin sesuai dengan peraturan Undang-Undang Sistem Jaminan Sosial Nasional (JNS). Hal ini menjadikan setiap peserta kartu KIS perlu mengetahui bagaimana cara cek apakah mereka dapat bantuan dari pemerintah atau tidak.

Namun sayangnya, masih ada cukup banyak orang di luar sana mengeluhkan bahwa mereka belum mengetahui bagaimana cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak. Bahkan, mereka juga belum memahami secara detail apa saja syarat serta bagaimana kriteria peserta yang bisa mendapatkan bantuan tersebut.

Oleh karena itu, apabila penasaran apakah kalian mendapatkan bantuan dari pemerintah atau tidak, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu bagaimana cara mengeceknya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan mengenai cara cek kartu KIS dapat bantuan secara online lewat HP disertai syarat hingga kriteria para peserta.

Syarat Cek Kartu KIS Dapat Bantuan

Syarat Cek Kartu KIS Dapat Bantuan

Ketika hendak mencari tahu bagaimana tata cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak, tentunya kalian juga harus memahami apa saja persyaratannya. Seperti sudah disinggung di awal, Bantuan Sosial atau Bansos hanya akan diberikan kepada masyarakat miskin sesuai dengan peraturan perundang-undangan Sistem Jaminan Sosial Nasional (JNS).

Nantinya para peserta kartu IS akan mendapatkan bantuan berupa layanan BPJS Kesehatan secara cuma-cuma. Dengan kata lain, iuran KIS ataupun BPJS Kesehatan nantinya akan ditanggung oleh pemerintah secara keseluruhan. Agar lebih jelasnya, di bawah ini akan kami berikan syarat cek kartu KIS dapat bantuan ataupun tidak.

Baca juga: 7 Cara Mengaktifkan KIS Lewat JKN Mobile 2024

  • Terdaftar di TKS.
  • Mempunyai Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM).
  • Mempunyai Kartu Keluarga (KK).
  • Mempunyai e-KTP.
  • Mempunyai Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Cara Cek Kartu KIS Dapat Bantuan

Tata Cara Cek Kartu KIS Dapat Bantuan

Setelah memahami semua syarat beserta ketentuan cek kartu KIS dapat bantuan di atas, maka selanjutnya tinggal mencari tahu bagaimana cara melakukannya. Untungnya, saat ini para peserta KIS dapat mengecek kartu mereka dapat bantuan atau tidak melalui beberapa cara.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa tutorial yang akan kami jelaskan di bawah ini hanya dapat dilakukan secara online menggunakan perangkat seperti smartphone, laptop maupun komputer. Daripada penasaran, langsung saja perhatikan baik-baik tata cara cek kartu KIS dapat bantuan di bawah ini.

1. Cek Lewat Website

Cara pertama yang dapat kalian lakukan untuk mengecek kartu KIS dapat bantuan yaitu melalui website ataupun situs resmi Kementrian Sosial Republik Indonesia (Kemensos). Dimana website tersebut nantinya dapat kalian akses secara mudah melalui perangkat seperti HP, laptop maupun komputer.

Jadi, nantinya kalian membutuhkan koneksi jaringan internet lancar agar dapat mengakses menu layanan pengecekan bantuan yang disediakan oleh Kemensos tersebut. Agar lebih jelasnya, di bawah ini adalah tata cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak lewat situs resmi Kemensos.

  • Langkah pertama, silakan buka situs resmi cek bantuan dari Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
  • Setelah berhasil mengakses situs resmi tersebut, cara selanjutnya isi semua data dengan benar, mulai dari Provinsi, Kabupaten, Kecamatan hingga Desa/Kelurahan sesuai KTP.
  • Kemudian masukkan pula nama PM (Penerima Manfaat) sesuai data di KTP.
  • Cara berikutnya masukkan 4 huruf kode yang tertera di dalam kotak tercantum.
  • Jika sudah, tekan tombol Cari Data untuk mencari nama sesuai dengan wilayah yang sudah dimasukkan sebelumnya.
  • Apabila peserta kartu KIS dapat bantuan, maka nama penerima akan muncul di layar.

2. Cek Lewat WhatsApp

Selain melalui website resminya, pengecekan bantuan untuk para peserta kartu KIS juga kini dapat dilakukan lewat fitur chatting di aplikasi WhatsApp. Dimana cara ini mungkin menjadi metode paling mudah yang mungkin bisa kalian manfaatkan ketika ingin mengecek bantuan dari pemerintah untuk peserta KIS.

Secara sederhananya, nantinya kalian perlu mengirim pesan dengan format khusus ke nomor WhatsApp resmi BPJS Kesehatan. Daripada penasaran, berikut akan kami jelaskan secara lengkap mengenai tata cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak melalui chatting di aplikasi WhatsApp (WA).

  • Langkah pertama, silakan simpan nomor call center KIS atau BPJS Kesehatan di 0811-8750-400 di dalam smartphone kalian.
  • Setelah tersimpan, cara selanjutnya silakan buka aplikasi WhatsApp.
  • Jika sudah, buat ruang obrolan baru bersama nomor call center KIS yang sudah disimpan sebelumnya.
  • Apabila sudah mendapatkan balasan, silakan tekan tombol Konfirmasi.
  • Cara berikutnya pilih kolom Cek Status Peserta.
  • Kemudian masukkan nomor NIK sesuai KTP atau nomor KIS dengan benar.
  • Lalu masukkan pula tanggal lahir dengan format Tahun Bulan Tanggal (YYYMMDD).
  • Jika nama peserta kartu KIS di layar muncul, maka dapat dipastikan bahwa kalian dapat bantuan dari pemerintah.

Kriteria Penerima Bantuan KIS

Kriteria Penerima Bantuan KIS

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai syarat dan ketentuan hingga tata cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak lewat website resmi serta WhatsApp. Mungkin masih ada cukup banyak orang di luar sana mengeluhkan bahwa mereka belum memahami secara detail bagaimana kriteria penerima bantuan dari pemerintah tersebut.

Adapun beberapa contoh kriteria peserta kartu KIS sebagai penerima bantuan sesuai kebijakan Kementrian Sosial yaitu seperti fakir miskin dan orang tidak mampu. Dimana hasil data tersebut tentunya didapatkan setelah Kemensos berkoordinasi dengan menteri serta beberapa pimpinan lembaga terkait.

Nantinya data terpadu yang ditetapkan oleh Kemensos akan dirinci berdasarkan provinsi dan kabupaten atau Kota. Selain itu, Kementrian Kesehatan juga nantinya ikut mendaftarkan jumlah nasional PBI Jaminan Kesehatan sebagai peserta program jaminan kesehatan kepada para peserta kartu KIS.

Perlu diingat, bantuan tersebut tidak akan diterima secara langsung oleh peserta kartu KIS, namun akan dibayarkan pemerintah kepada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Melalui program tersebut, para peserta KIS nantinya dapat memanfaatkan bantuan dengan cara menggunakan KIS kesehatan secara gratis.

Melansir dari situs resmi kartu KIS dan BPJS Kesehatan, besaran bantuan PBI JK yaitu kurang lebih sekitar Rp 42.000 per bulan untuk satu orang peserta. Nantinya bantuan tersebut akan secara langsung disalurkan ke rumah sakit maupun tempat pelayanan kesehatan di sekitar sesuai faskes peserta kartu KIS.

Yang wajib kalian tahu:

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa saat ini para peserta kartu KIS dapat mengecek daftar penerima bantuan dari pemerintah secara online. Akan tetapi, perlu diingat bahwa terdapat sejumlah syarat hingga kriteria tertentu bagi para peserta agar bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah.

Demikian sekiranya penjelasan dari Biayasehat.com seputar cara cek kartu KIS dapat bantuan atau tidak secara online lewat HP dilengkapi syarat hingga sejumlah kriterianya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai bahan gambaran ketika ingin mengecek kartu KIS dapat bantuan dari pemerintah atau tidak.

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari

Populer

Flashnews