Info Terbaru Harga Tretinoin untuk Jerawat – Daftar Harga & Tarif 2024

HargaKamar.com Sekarang kamu mau Mencari Info tentang Info Terbaru Harga Tretinoin untuk Jerawat – Daftar Harga & Tarif 2024, sekarang kamu berada di Website yang benar, soalnya sekarang kami mau mengulas sedikit Berita dan update terbaru tentang\mengenai Info Terbaru Harga Tretinoin untuk Jerawat – Daftar Harga & Tarif 2024, yuk langsung saja ke inti pembahasannya.

Info Terbaru Harga Tretinoin untuk Jerawat – Daftar Harga & Tarif 2024

Jerawat merupakan masalah yang tidak bisa disepelekan, apalagi bagi wanita. Untungnya, saat ini sudah banyak merek obat jerawat yang beredar di pasaran. Nah, salah satu obat jerawat yang dicari banyak orang adalah tretinoin. Ini bukanlah merk obat, tetapi jenis obat yang dipasarkan dengan berbagai macam brand, dengan harga bervariasi.

Ilustrasi: masalah jerawat di wajah (sumber: lisa.ru)

Akne vulgaris atau biasa disebut jerawat, merupakan gangguan kulit yang umum, dan terjadi pada usia remaja hingga dewasa. Meskipun tergolong masalah umum, jerawat dapat memengaruhi aspek sosial dan psikologis seseorang. Bahkan beberapa orang dapat dijauhi dan merasa kurang percaya diri karena jerawat yang parah.[1] Untuk menyembuhkannya, biasanya dokter atau ahli kecantikan akan merekomendasikan terapi topikal yang mengandung tretinoin.

Indikasi Tretinoin

Tretinoin adalah obat topikal yang termasuk dalam obat retinoid. Obat ini bekerja dengan cara memengaruhi pertumbuhan sel-sel kulit, yaitu membuat lapisan kulit mengelupas seperti peeling. Sehingga, pori-pori kulit yang tersumbat dapat terbuka dan mengeluarkan kotoran atau nanah pada jerawat. Bisa dibilang, tretinoin membantu mengempeskan jerawat dengan mudah dan cepat.

Dilansir dari alodokter, tretinoin bukan jenis obat yang dijual secara bebas. Anda hanya bisa mendapatkan obat ini dengan resep dokter. Hal ini karena setiap orang akan membutuhkan tretinoin dengan dosis yang berbeda. Selain disarankan bagi Anda yang memiliki masalah jerawat, obat ini juga bisa menangani kulit yang kasar, berkerut, menghilangkan flek hitam di wajah, dan mengatasi kulit terbakar akibat sinar matahari.

Dosis dan Cara Penggunaan Tretinoin

Bentuk obat tretinoin kebanyakan adalah cream atau salep, dengan tekstur yang lembut dan tidak terlalu adat. Sehingga, obat dapat meresap dengan cepat di kulit yang bermasalah. Obat ini dianjurkan untuk Anda yang sudah berusia 12 tahun ke atas. Perlu Anda ketahui pula, obat ini tidak termasuk skincare yang penggunaanya dalam jangka waktu panjang. Apabila permasalahan kulit Anda sudah sembuh, segera hentikan penggunaan produk.

Tretinoin tidak bisa digunakan jika Anda memiliki gangguan kulit parah, seperti luka dan eksim. Selain itu, Anda tidak boleh mengoleskan obat ini pada kulit yang memar dan mengalami radang atau luka bakar. Obat ini juga tidak dianjurkan pada orang yang memiliki riwayat kanker kulit.

Cara menggunakan tretinoin tidaklah sulit, karena Anda hanya perlu mengoleskan krim dosis 0,01% hingga 0,1% pada kulit yang berjerawat sebanyak 1 hingga 2 kali. Sementara itu, bagi Anda yang mengalami masalah kulit kasar, berkerut, dan hiperpigmentasi, gunakan cream tretinoin dosis 0,02% hingga 0,05% setiap malam.

Saat Anda mengoleskan obat, sebisa mungkin hindari bagian wajah yang sensitif, seperti hidung, mata, dan mulut. Perlu Anda ketahui juga, selama menggunakan obat ini, sebisa mungkin untuk menghindari sinar matahari yang terlalu menyengat. Hal ini karena kulit bisa menjadi lebih sensitif terhadap cahaya matahari setelah diolesi krim.

Hasil pemakaian krim tretinoin pada kulit umumnya baru terlihat setelah 2 hingga 6 bulan pemakaian. Tentunya hasil penggunaan pada tiap orang bisa berbeda, tergantung kondisi kesehatan kulit masing-masing. Pastikan Anda menggunakan obat tretinoin dengan tepat, karena obat tersebut memiliki efek samping jika tidak digunakan dengan tepat.

Efek Samping Tretinoin
Ilustrasi: memakai krim jerawat (sumber: dermstore.com)

    Kulit bengkak, memar, merah, kering, mengelupas.
    Infeksi kulit wajah.
    Bertambahnya luka pada jerawat.
    meninggalkan bekas warna gelap atau terang pada wajah.
    Sensasi hangat atau panas pada kulit wajah.
    Overdosis dan hipersensitif pada kulit wajah.

Harga Tretinoin

Merk/Varian Tretinoin
Harga
Vitacid 0,025% Cream Tretinoin 15 gr
Rp29.500
Vitacid 0,025% Cream Tretinoin 15 gr
Rp33.396
Trentin Cream 0,05% Tube 10 gr
Rp40.719
Vitacid 0.05% Cream Tretinoin 20 gr
Rp58.000
Vitacid 0,1% Cream/Tretinoin 0,1% 20 gr
Rp63.167
Trentin 0,1 Cream
Rp72.774
Retin A Cream Tretinoin 0,025
Rp98.000
Acretin Tretinoin Cream 0.05% isi 30 gr
Rp338.000
Tretinon Tretinoin Cream 0.05% isi 20 gr
Rp415.000

Daftar harga tretinoin di atas kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs dagang online. Perlu Anda ketahui bahwa harga di atas tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung toko yang Anda kunjungi.

Jika dibandingkan dengan tahun 2020, harga Tretinoin tahun 2021 dan 2022 ada yang naik dan turun. Sebagai contoh, Vitacid 0,1% Cream/Tretinoin 0,1% 20 gr yang dijual dengan harga Rp47 ribu tahun 2020, naik menjadi Rp63 ribuan tahun 2021 dan 2022. Sementara itu, Retin A Cream Tretinoin 0,025 yang dibanderol Rp265 ribu tahun 2020, turun menjadi Rp98 ribu tahun 2021 dan 2022.

[1] Usodo, Gloria Permata, dkk. 2017. Terapi Topikal Tretinoin 0,025% + Zinc Oral dibandingkan Topikal Nicotinamide 4% + Zinc Oral pada Akne Vulgaris. Jurnal Kedokteran diponegoro, Vol. 6(2): 583-591.

Demikianlah Berita tentang Info Terbaru Harga Tretinoin untuk Jerawat – Daftar Harga & Tarif 2024 Semoga Berguna Bagi pembaca budiman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *